breaking

Arsip Blog

World View

World View

Menarik

Menarik

Khas Nusantara

Khas Nusantara

Hari Ini, 1 Desember 2012, Peringatan Hari Aids Sedunia, “ Lindungi Perempuan dan Anak dari HIV dan AIDS “

Share This



Hari AIDS Sedunia yang jatuh pada tanggal 1 Desember diperingati untuk menumbuhkan kesadaran terhadap wabah AIDS di seluruh dunia yang disebabkan oleh penyebaran virus HIV.
Konsep ini digagas pada Pertemuan Menteri Kesehatan Sedunia mengenai Program-program untuk Pencegahan AIDS pada tahun 1988. Sejak saat itu, ia mulai diperingati oleh pihak pemerintah, organisasi internasional dan yayasan amal di seluruh dunia.
Dikutip dari Wikipedia, AIDS sendiri adalah suatu penyakit yang di sebabkan oleh virus HIV yang menyerang system kekebalan tubuh manusia. HIV sendiri adalah virus yang memperlemah system kekebalan tubuh manusia. Apabila ada orang yang terserang atau terkena virus ini, orang tersebut akan rentan terhadap infeksi oportunistik atau pun mudah terserang penyakit tumor. Hingga saat ini, teknologi atau perkembangan yang sudah maju pun belum dapat menemukan cara penyembuhan penyakit mematikan ini.
Dari tahun ke tahun, Hari AIDS Sedunia di Indonesia di peringati dengan tema yang berbeda di tiap tahunnya. Kali ini di tahun 2012 Hari AIDS Sedunia di Indonesia mengambil tema “ Lindungi Perempuan dan Anak dari HIV dan AIDS “. Dengan tema ini Indonesia mengambil sebuah slogan yakni “ Stop AIDS Melalui Kesetaraan Gender Untuk Menghapus Segala Bentuk Stigma dan Diskriminasi “.
Adapun makna dari tema “ Lindungi Perempuan dan Anak dari HIV dan AIDS “ ini adalah Meningkatkan peran atau partisipasi dari para laki – laki atau suami dalam pemenuhan hak reproduksi perempuan yakni berperan dalam menjaga kesehatan reproduksinya dan juga pasangannya. Di karenakan seorang perempuan rentan bila sudah tertulah virus HIV ini, apabila terserang maka akan berdampak buruk bagi anaknya.
Bagi kita generasi muda sebagai penerus bangsa harus menghindarkan diri dari yang namanya pergaulan bebas agar tidak terjangkit virus mematikan ini. Karena AIDS dapat membunuh para penerus bangsa.

About streaming tv

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply